kamus mistik
 

Kamus Mistik



COSCINOMANCY


Metode ramalan yang menggunakan sebuah saringan gantung sebagai mediumnya, biasanya digunakan untuk mengindentifikasikan pelaku kejahatan.


CLEROMANCY


Metode ramalan yang menggunakan medium benda berbentuk bongkahan atau benda yang mirip dadu seperti kelerereng atau cangkang mutiara.

CLEIDOMANCY


Metode ramalan yang menggunakan sebuah kunci yang digantung dengan benang, kunci itu dipegang dengan ibu jari dan telunjuk. Kunci itu diturunkan di dalam gelas, ketika kunci menyentuh sisi gelas; menyentuh 1 kali berarti jawaban "ya" dan jika 2 kali berarti "tidak".

CLAIRVOYANCE


Merupakan suatu proses ?Penglihatan Jernih? dari informasi peramalan. Para ahli Parapsychology menganggapnya sebagai sebuah bentuk dari of ESP (Extra Sensory Perception).

CLAIRAUDIENCE


Merupakan suatu proses ?Pendengaran Jernih? dari informasi peramalan. Para ahli Parapsychology menganggapnya sebagai sebuah bentuk dari ESP (Extra Sensory Perception).

CLAIRSENTIENCE


Merupakan suatu proses ?Rasa Jernih? dari informasi peramalan. Para ahli Parapsychology menganggapnya sebagai sebuah bentuk dari of ESP (Extra Sensory Perception).

CHIROGNOMY


Sebuah bentuk ramalan yang menafsirkan bentuk-bentuk tangan.

CEROSCOPY


Metode ramalan yang menggunakan cairan lilin yang dituangkan ke atas air dingin. Bentuk-bentuk yang dihasilkan akan diramalkan.


CERAUNOSCOPY


Merupakan sebuah bentuk ramalan yang dilakukan dengan cara mengadakan suatu ritual untuk memperoleh pertanda dari petir dan halilintar.

CERAUNOMANCY


Metode ramalan yang mengamati kekuatan, arah dan gerak-gerik angin sebagai mediumnya.





NGEPEL

Ngepel berarti satu kepal penuh. Puasa ini mengharuskan seseorang untuk memakan dalam sehari satu kepal nasi saja. Terkadang diperbolehkan sampai dua atau tiga kepal nasi sehari.

KLENIK

Ilmu Klenik adalah Pengetahuan yang menjelaskan hal-hal yang gaib. Hal-hal yang bersifat tersembunyi. Wilayah misteri. Salah satu ilmu atau pengetahuan yang ada diwilayah klenik adalah agama. Banyak hal dalam agama yang tidak dapat diuji kebenarannya (diverifikasi). Kebenarannya hanya bisa dimengerti oleh mereka yang menempuh ilmu makrifat. Bagi orang awam kebenaran agama cukup diyakini. Ini klenik namanya! Namun jangan salah terima, ini tidak berarti agama menyesatkan orang. Tidak demikian. Hal-hal yang bersifat klenik pun dimaksudkan untuk kesejahteraan manusia. Bukan untuk mendorong manusia ke dunia gelap. Banyak orang yang salah anggapan. Klenik disamakan dengan upaya mengarang agar cocok hasilnya. Orang yang menganggap klenik sebagai othak-athik mathuk, maka ia dapat disamakan dengan Marx yang menganggap agama sebagai candu. Sungguh naif apabila kita tidak memahami suatu ilmu, lalu ilmu itu kita golongkan ke dalam tahayul atau klenik yang selama ini dipahami oleh banyak orang, yaitu othak-athik mathuk.


RAMALAN


Grup Telegram Dunia Gaib

belajar metafisika